Tuesday, 13 December 2011

Samsung Luncurkan Galaxy S II HD LTE Versi Putih di Korea Selatan

Bulan September lalu Samsung mengumumkan bakal menghadirkan varian model Galaxy S II, yakni Galaxy S II LTE dan Galaxy S II HD LTE. Dan kini, kedua model baru dari smartphone populer Samsung tersebut dikabarkan telah hadir di bursa ponsel Korea Selatan.

Menariknya, Galaxy S II HD LTE dan SII LTE secara eksklusif disebutkan tersedia dalam warna putih (white edition), yang terlihat elegan nan atraktif. Ponsel HD LTE itu hadir dengan tampilan layar Super AMOLED 4,65 inci beresolusi 1280x720 piksel. Prosesor yang dibenamkan di Galaxy S II HD LTE model dual-core 1,5 GHz, dengan dukungan konektivitas LTE.

Sementara itu Galaxy S II LTE bakal tampil dengan display 4,5 inci berkepadatan 480x800 piksel (WVGA), yang mana merupakan sisi pembeda di antara kedua model tersebut. Kedua ponsel itu bakal tersedia di SK Telecom, dengan network HSDPA dan LTE.

Bila melihat tongkrongan disain dan kelengkapan fitur, terlihat bahwa keduanya menampilkan keunggulan yang menarik, lebih dari standar ponsel masa kini. Mudah-mudahan saja keduanya bisa segera tersedia untuk pasar global, tak sekadar untuk pasar Korea Selatan.

No comments:

Post a Comment